Berita

Sebagai Komitmen Peduli Lingkungan, KPID Jawa Barat Tanam 2500 Pohon

336
×

Sebagai Komitmen Peduli Lingkungan, KPID Jawa Barat Tanam 2500 Pohon

Share this article
Kegiatan Tanam Pohon Harsiarda 2024

Komisi Penyiarana Indonesia Daerah (KPID) Jawa Barat bersama beberapa Lembaga Penyiaran dan Lembaga Pemerintah yakni Diskominfo Jawa Barat, tanam 2500 pohon di kawasan Cikadut, Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung, Kamis (06/06/2024).

Kegiatan ini merupakan rangkaian dari Hari Penyiaran Daerah (HASIARDA) Jawa Barat 2024. Wakaf Bibit dan Penanaman Pohon ini sebagai komitmen nyata lembaga penyiaran peduli lingkungan.

Berita Terkait : Diduga Penambangan Ilegal, Tim Bareskrim Mabes Polri Grebek 3 Lokasi Tambang Batu di Subang

Kepala KPI Pusat Ubaidillah M.Pd mengatakan Indonesia kerap mendapatkan perhatian besar dari negara internasional jika berurusan dengan lingkungan hidup.

“Isu lingkungan, Isu bencana indonesia selalu menjadi rujukan dalam kontek menyelamatkan lingkungan apalagi populasi di indonesia juga sangat besar”, katanya.

Selain itu Kepala Dinas Informasi dan Komunikasi (DISKOMINFO) Jawa Barat Dr. Ika Mardiah M.Si menyampaikan perlunya edukasi untuk memperkuat upaya pelestarian lingkungan dan kesadaran masyarakat akan pentingnya penghijauan serta memberikan kontribusi positif terhadap ekosistem lokal.

“yang menjaga lingkungan, menyayangi tanaman, saya kira itu perlu diberikan edukasi kepada masyarakat”, kata Ika.

Pohon yang ditanam merupakan pohon produktif dari berbagai jenis yang bermanfaat, seperti Alpukat, Cengkeh, Jeruk Limo, Durian, Kelor, Jeruk Siem, Nangka, Jengkol, Sirsak, Jambu Bol, Jambu Air, dan Jeruk.

Berita Terkait : Dihadari Ratusan Mahasantri, LTIQ As-Syifa Gelar Wisuda XV Angkatan 16

Penanaman pohon-pohon ini tidak hanya berkontribusi pada penghijauan lingkungan, tetapi juga memberikan nilai ekonomi dan diharapkan dapat tercipta lingkungan yang lebih hijau dan subur, sekaligus menyediakan sumber pangan yang berkelanjutan.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat, Kepala Diskominfo Jawa barat, Kepala Komisi Penyiaran Daerah Jawa Barat dan beberapa perwakilan Lembaga Penyiaran.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *